Berbagi Informasi Lowongan Kerja di Aceh secara khusus dan informasi lowongan kerja lainnya di Indonesia secara umum

November 1, 2016

Penerimaan Pegawai PT Sucofindo (Persero)

Penerimaan Pegawai PT Sucofindo (Persero)
PT SUCOFINDO (PERSERO) merupakan perusahaan BUMN inspeksi pertama di Indonesia. Sebagian besar sahamnya, yaitu 95 persen, dikuasai negara dan lima persen milik Societe Generale de Surveillance Holding (SGS) yang merupakan Perusahaan inspeksi terbesar di dunia berpusat di Jenewa, Swiss. PT SUCOFINDO (PERSERO) sendiri berdiri pada 22 Oktober 1956. Jasa yang dimiliki PT SUCOFINDO (PERSERO) adalah : Inspeksi & Audit; Pengujian & Analisa; Sertifikasi; Pelatihan; & Konsultasi.

PT SUCOFINDO (PERSERO) memiliki lebih dari 65 Kantor pelayanan yang tersebar di seluruh pelosok Indonesia. PT SUCOFINDO (PERSERO) memiliki 45 laboratorium terintegrasi dengan pengujian lengkap untuk berbagai bidang seperti kalibrasi, teknik, lingkungan, minyak & gas, bahan tambang, sipil, produk makanan dan minuman, farmasi, hasil pertanian, petro kimia dan mikro biologi. PT SUCOFINDO (PERSERO) memiliki cabang dan kantor perwakilan di Korea Selatan, Timor Leste, dan kantor perwakilan yang bekerjasama dengan BUMN lainnya di China, Singapura, Vietnam, Malaysia, dan Thailand.

Dalam bidang Energi PT SUCOFINDO (PERSERO) memiliki laboratorium komersial terbesar di Asia Tenggara untuk pengujian produk batubara & geothermal. Dalam bidang insfrastuktur, PT SUCOFINDO (PERSERO) memiliki jasa Sertifikasi Laik Operasi Pembangkit Listrik, serta audit bangunan. PT SUCOFINDO (PERSERO) sebagai BUMN memiliki jasa survey dan akuisisi data seismic, untuk mengetahui cadangan migas di bumi dengan teknologi tiga dimensi. PT SUCOFINDO (PERSERO) memiliki Unmanned Aerial Vehicle (UAV) yang memiliki teknologi tinggi untuk menjamin akurasi survey dan pemetaan serta pengujian Non Destructive Test (NDT) pada pipa-pipa migas.

Apa itu Management Trainee?

Management Trainee (atau biasa disingkat MT), adalah suatu program pengembangan untuk pegawai baru yang mengikuti seleksi melalui jalur khusus, dimana jalur ini memiliki kriteria yang tinggi dibanding jalur seleksi penerimaan pegawai baru yang biasa.
Kegiatan selama Management Trainee?
Kegiatan akan dilakukan selama 12 bulan meliputi :

Pelatihan yang mencakup :
  1. Character Building
  2. Pengenalan Proses Bisnis Perusahaan
  3. Product Knowledge
  4. Management Skills
  5. Manajemen Proyek
  6. Risk Management
  7. Quality System
  8. On The Job Training, di berbagai wilayah kerja PT SUCOFINDO (PERSERO) dengan target yang telah ditentukan.
  9. Selama menjalankan On The Job Training diadakan supervisi dan pendampingan.

Setelah Management Trainee?
Bagi yang dinyatakan lulus dalam program training ini, akan diangkat sebagai Pegawai Tetap dengan posisi jabatan sebagai berikut :

- AUDITOR : Tugasnya melaksanakan kegiatan audit di berbagai bidang diantaranya Lingkungan, Mutu, Produk Industri dan lain sebagainya.
- SURVEYOR : Tugasnya melaksanakan kegiatan survey baik kualitas maupun kuantitas meliputi Produk Industri, konsumen, dan lain sebagainya.
- INSPEKTOR : Tugasnya melaksanakan kegiatan inspeksi di berbagai produk diantaranya batubara, Migas, Pertambangan, Industri dan konsumen dan lain sebagainya.

Pegawai yang memenuhi hard dan soft kompetensi serta mampu menunjukkan kinerja terbaik disetiap jenjang jabatan akan dikumpulkan dalam satu program pembinaan secara intensif untuk menjadi calon pemimpin masa depan.

Bidang Pekerjaan?
Jasa-jasa yang dimiliki PT SUCOFINDO (PERSERO) meliputi :Inspeksi & Audit, Pengujian & Analisa, Sertifikasi, Pelatihan & Konsultasi, melakukan pekerjaan di berbagai bidang seperti Industri, Perdagangan, Perkebunan, Migas, Pertambangan, Kelautan dan lain sebagainya.


Persyaratan Umum
  1. Warga Negara Indonesia.
  2. Sehat jasmani dan rohani (dinyatakan dengan surat keterangan sehat asli dari dokter).
  3. Diutamakan Pria.
  4. IPK minimal 3,00 (skala 4,00).
  5. Usia maksimal 25 tahun (per 1 januari 2017).
  6. Memiliki tinggi dan berat badan proporsional.
  7. Bersedia menjalani masa trainee selama 1 tahun.
  8. Belum menikah dan bersedia tidak menikah selama 1 tahun masa trainee.
  9. Bersedia menjalani ikatan dinas selama 5 tahun sejak diangkat menjadi pegawai tetap.
  10. Bersedia ditempatkan diseluruh wilayah kerja PT SUCOFINDO (PERSERO).
  11. Tidak mempunyai hubungan keluarga dengan pegawai perusahaan sebagai suami-isteri; kakak adik kandung/tiri/angkat; orang tua – anak kandung/tiri/angkat
  12. Lebih disukai memiliki score TOEFL prediction minimal 450.
  13. Tidak sedang menjalani ikatan dinas/ ikatan wajib kerja dengan perusahaan/instansi manapun.
  14. Tidak pernah terlibat masalah narkoba atau zat adiktif berbahaya lainnya.
  15. Tidak pernah dihukum karena melakukan tindak pidana kejahatan (dibuktikan dengan Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)).
  16. Tidak sedang menjadi pengurus partai politik.
  17. Tidak pernah diberhentikan secara tidak hormat sebagai karyawan pada perusahaan/instansi manapun.
  18. Mengikuti seluruh tahapan seleksi

Persyaratan Khusus

lowongan pegawai pt sucofindo 2016


















Ketentuan Umum
  • Selama rekrutmen, tidak ada korespondensi maupun kontak antara kandidat dan PT SUCOFINDO (PERSERO) atau Panitia Rekrutmen & Seleksi PT SUCOFINDO (PERSERO). Dalam hal dibutuhkan informasi mengenai teknis seleksi agar menghubungi call center PPM Manajemen 021-2300313 #2410 #2406.
  • Pengumuman hasil tes dan pemberitahuan keikutsertaan pada setiap tahapan akan dilakukan melalui website www.ppm-rekrutmen.com/sucofindo.
  • Semua proses rekrutmen dan seleksi oleh Panitia Pelaksanaan Rekrutmen & Seleksi PT SUCOFINDO (PERSERO) akan dilakukan di Jakarta.
  • Panitia Rekrutmen & Seleksi PT SUCOFINDO (PERSERO) TIDAK menanggung segala bentuk biaya untuk keperluan rekrutmen dan seleksi yang dikeluarkan oleh kandidat.
  • Panitia Rekrutmen & Seleksi PT SUCOFINDO (PERSERO) TIDAK pernah meminta pembayaran dalam bentuk apapun dari para kandidat. Harap mengabaikan pihak-pihak tidak bertanggung jawab yang meminta sejumlah uang terkait rekrutmen dan seleksi.
  • Penentuan hasil rekrutmen dan seleksi adalah mutlak dan menjadi kewenangan sepenuhnya Panitia Pelaksanaan Rekrutmen & Seleksi PT SUCOFINDO (PERSERO) dan tidak dapat diganggu gugat.
  • Masa waktu registrasi online adalah 29 Oktober s.d. 5 November 2016 pukul 23.59 WIB

Informasi selengkapnya dapat dilihat di laman ppm-rekrutmen.com/sucofindo/

Share:
Location: Indonesia

0 comments:

Post a Comment

loading...

Berlangganan Loker Terbaru

Subscribe via Email for Free
Dapatkan Lowongan Kerja Terbaru langsung ke email anda!

Popular Posts

Recent Posts

Blog Archive

-->

Copyright © Informasi Lowongan Kerja di Aceh | Powered by Blogger

Design by ThemePacific | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com