PT Taspen Properti Indonesia merupakan perusahaan yang melaksanakan kegiatan usaha dalam jasa penyewaan gedung perkantoran, apartemen, convention hall, pertokoan, termasuk restoran, serta sarana-sarana penunjang yang ada kaitannya dengan bisnis tersebut.
PT Taspen Properti Indonesia membuka kesempatan bagi putra putri terbaik di seluruh indonesia untuk bergabung menjadi pegawai dengan posisi sebagai berikut.
MANAJER PROYEK
Persyaratan:
- Pria/Wanita
- Usia maksimum 40 tahun per 31 Januari 2018
- Pendidikan minimum Strata 1 (S-1) segala bidang diutamakan Teknik Sipil
- Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimum 3,00
Spesifikasi:
- Menguasai Bahasa Inggris (minimal pasif)
- Memiliki pengalaman kerja minimum 10 tahun pada pekerjaan proyek
- Memiliki pengalaman kerja minimum 4 tahun sebagai Manajer Proyek terutama dalam proyek pembangunan gedung bertingkat dan apartemen
- Mampu menyusun dan menguasai Rencana Anggaran Biaya (RAB), Rencana Kerja dan Syarat (RKS), Harga Perkiraan Sendiri (HPS)/Owner Estimate (OE), Term of Reference (TOR), dan Program Evaluation Review Technique (PERT)
- Mampu melaksanakan persiapan dan pelaksanaan untuk pengadaan Konsultan Desain, Manajemen Konstruksi (MK), Quantity Surveyour (QS), dan Kontraktor
Tugas dan Tanggung Jawab:
- Memimpin perencanaan dan pelaksanaan proyek
- Melakukan koordinasi mengenai jadwal proyek secara keseluruhan
- Memastikan bahwa semua rencana proyek telah selesai
- Memenuhi setiap persyaratan kualitas dan waktu sesuai dengan perencanaan bisnis sebelumnya
- Melakukan perencanaan dan penjadwalan dalam rangka pencapaian target proyek dengan sukses
- Memimpin, memberikan arahan, dan dorongan kepada para anggota tim kerja
- Menjaga hubungan baik dengan pelanggan
- Mengembangkan dan menyajikan laporan mengenai proyek kepada klien
- Melakukan pemantauan proyek secara terus menerus
- Membuat laporan secara terperinci mengenai kemajuan proyek, jadwal, anggaran, dan risiko sampai solusi
- Melaporkan hasil kinerja mengenai pencapaian proyek
STAF TEKNIK ARSITEKTUR
Persyaratan:
- Pria/Wanita
- Usia maksimum 35 tahun per 31 Januari 2018
- Pendidikan minimum Strata 1 (S-1) Teknik Arsitektur atau sederajat
- Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimum 3,00
Spesifikasi
- Memiliki pengalaman kerja minimal 3 tahun pada bidang property
- Menguasai program desain arsitektur (Autocad, Sketcup, dan 3DS Max)
- Mampu melakukan pengecekan terhadap gambar kerja dan build drawing
Tugas dan Tanggung Jawab
- Membuat dan mengembangkan desain siteplan
- Mengkoordinir gambar kerja dengan konsultan
- Menghitung land use untuk evcost
- Mengawasi konstruksi bangunan
Ketentuan Umum
- Setiap pelamar hanya diperbolehkan mendaftar untuk 1 (satu) kali.
- Seluruh biaya alat tulis, akomodasi dan transportasi selama proses seleksi menjadi tanggungan pelamar.
- Pendaftaran dilakukan secara online melalui www.ppm-rekrutmen.com/taspro
- Panitia tidak menerima lamaran melalui pos atau media pengiriman lainnya.
- Bagi Pelamar yang pernah mengirimkan lamaran ke PT TASPEN PROPERTI INDONESIA diwajibkan memperbaharui lamaran dengan melakukan registrasi online melalui situs-web tersebut di atas.
- Pengumuman tiap tahapan seleksi akan dicantumkan dalam situs-web tersebut di atas.
- Proses rekrutmen dan seleksi seluruhnya dilakukan oleh PPM Manajemen selaku Tim Konsultan Independen.
- Kegiatan seleksi diselenggarakan di Jakarta.
- Pelamar tidak diperkenankan menghubungi PT TASPEN PROPERTI INDONESIA dalam kaitannya dengan proses seleksi. Jika terbukti, panitia berhak menggugurkan proses rekrutmen dan seleksi pelamar terkait.
- Hanya pelamar yang lulus dalam setiap tahapan seleksi yang akan dipanggil untuk mengikuti proses selanjutnya.
- Seluruh tahapan proses rekrutmen dan seleksi tidak dipungut biaya apapun. Apabila ada pihak yang berusaha meminta biaya/ menjanjikan sesuatu/ menawarkan bantuan atas proses rekrutmen dan seleksi dapat melapor ke call center PPM Manajemen.
- Keputusan Panitia Rekrutmen dan Seleksi tidak dapat diganggu gugat.
- Masa waktu registrasi online adalah 12 Januari sd 19 Januari 2018 pukul 23.59 WIB
Tata Cara Melamar
Pelamar hanya dapat melamar melalui situs http://ppm-rekrutmen.com/taspro/beranda/pendaftaran dengan mengikuti petunjuk pendaftaran. Tidak ada jalur lain yang digunakan untuk pengiriman lamaran.
sumber dari postingan acehjobs.net
Location:
Indonesia
0 comments:
Post a Comment