Berbagi Informasi Lowongan Kerja di Aceh secara khusus dan informasi lowongan kerja lainnya di Indonesia secara umum

July 16, 2016

Lowongan Pertamina Juli 2016

PERTAMINA merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di sektor minyak dan gas bumi. Pertamina berdiri pada tanggal 10 Desember 1957 dengan nama PT PERMINA. Kemudian pada tahun 1961 berganti nama menjadi PN PERMINA dan setelah merger dengan PN PERTAMIN di tahun 1968 namanya berubah menjadi PN PERTAMINA.

Dengan berlakunya Undang Undang No. 8 Tahun 1971 maka sebutan perusahaan menjadi PERTAMINA. Sebutan ini tetap dipakai setelah PERTAMINA berubah status hukumnya menjadi PT PERTAMINA (PERSERO) pada tanggal 17 September 2003 berdasarkan Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 22 tahun 2001 pada tanggal 23 November 2001 tentang Minyak dan Gas Bumi.


Lowongan-Pertamina

 

Secretary to GM Marketing Operation Region I, II, VI, VIII



Job Description

1.Mengatur & melaksanakan kegiatan administrasi meliputi pembuatan,penyimpanan, pencatatan,pendistribusian,penerimaan,penyimpanan,dan pengamanan kerahasiaan dokumen sesuai pedoman administrasi dan pedoman kearsipan ( PATP ) yang berlaku di Perusahaan.
2.Melaksanakan Koordinasi kegiatan administrasi Fungsi yg terkait untuk kelancaran tugas administrasi.
3.Menerima,menjawab,& mengkomunikasikan informasi kebutuhan pihak eksternal & internal terkait dgn kegiatan GM atau fungsi di bawahnya.
4.Menyusun jadwal mingguan kegiatan GM & mengkomunikasikan setiap hari seperti rapat-rapat, seminar-seminar, janji temu, perjalanan dinas.
5.Mempersiapkan penyelenggaraan pertemuan/rapat termasuk memastikan kelengkapan rapat,ruang rapat, & kehadiran undangan.


Job Requirement

Pendidikan :
D3 Sekretaris (Diutamakan)/S1

Kemampuan dan Kompetensi :

1. Paham dan mengerti tentang pedoman kearsipan
2. Paham dan menguasai korespondensi dan kearsipan.
3. Memiliki sikap service oriented disertai penampilan yang ramah dan menarik.
4. Mampu berkomunikasi secara baik dan lancar (komunikatif)
5. Mampu berbahasa Inggris (written & conversation)
6. Menguasai Ms Office (Word, Excel, Power Point), data processing dan Internet.

Pengalaman :
-Pengalaman kerja sebagai Executive Secretary minimal 5 th

Status kepegawaian: Contract Employee (PWT)

Lokasi Penempatan:

MOR I - Medan
MOR II - Palembang
MOR VI - Balikpapan
MOR VIII - Jayapura

(diutamakan bagi yang berdomisili di sekitar lokasi penempatan)

Batas akhir tanggal 31 Juli 2016.

Lowongan dapat di apply melalui website Pertamina recruitment.

Share:
Location: Indonesia

0 comments:

Post a Comment

loading...

Berlangganan Loker Terbaru

Subscribe via Email for Free
Dapatkan Lowongan Kerja Terbaru langsung ke email anda!

Popular Posts

Recent Posts

Blog Archive

-->

Copyright © Informasi Lowongan Kerja di Aceh | Powered by Blogger

Design by ThemePacific | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com