Berbagi Informasi Lowongan Kerja di Aceh secara khusus dan informasi lowongan kerja lainnya di Indonesia secara umum

December 2, 2011

Lowongan Kerja PT. Bank BRI Syariah

PT. Bank BRI Syariah membuka kesempatan bagi para profesional yang dinamis, memiliki ambisi dan integritas tinggi serta dapat bekerja sama dalam kelompok, untuk mengisi posisi- posisi strategis pada kantor-kantor seluruh Indonesia sebagai berikut :

1. Pimpinan Cabang Pembantu (PCP)
  • Memimpin dan mengarahkan seluruh kegiatan usaha cabang pembantu meliputi pemasaran dan operasional cabang dalam upaya mencapai sasaran dan target cabang.

Kualifikasi khusus :
  • Berpengalaman sekurang-kurangnya 3 tahun sebagai Pemimpin Cabang Pembantu atau unit kerja setingkat.

2. Supervisor Layanan Operasi (SLO)
  • Membantu Pimpinan Cabang Pembantu dalam pemberian layanan perbankan berkualitas kepada nasabah.

Kualifikasi khusus :
  • Berpengalaman sekurang-kurangnya 1 tahun dalam posisi sejenis atau setara.

3. Micro Banking Unit Head (MBUH)
  • Memimpin dan mengarahkan seluruh kegiatan pemasaran dan pemeliharaan bisnis produk perbankan mikro syariah demi mencapai sasaran dan target unit.

Kuallfikasi khusus:
  • Dengan baik memahami perbankan mikro serta memiliki kemampuan analisa pembiayaan dan penilaian jaminan.
  • Berpengalaman memimpin unit kerja bidang perbankan atau lembaga keuangan sekurang-kurangnya 2 tahun.

4. Financing Risk Manager (FRM)
  • Melakukan analisa atas kelayakan proposal pembiayaan dan menyusun struktur pembiayaan untuk segmen bisnis ritel dan komersial dengan melakukan analisa-analisa industri, prospek bisnis dan analisa keuangan, identifikasi risiko-risiko dan menentukan langkah-langkah mitigasi.
  • Mengelola sekurang-kurangnya 2 Area Financing Officer dan sekurang-kurangnya 6 Unit Financing Officer.

Kualifikasi khusus :
  • Berpengalaman sekurang-kurangnya 5 tahun sebagai Commercial Account Officer dengan akun diatas Rp. 30 milyar.
  • Berpengalaman sekurang-kurangnya 3 tahun sebagai analis kredit komersial.
  • Memahami aspek-aspek bisnis dan risiko-risikonya terutama pada industri-industri perkebunan, trading, manufacturing, perkapalan, konstruksi, pembangkit mini hydro, batubara.

5. Area Finandng Officer (AFO)
  • Melakukan analisa kelayakan pembiayaan untuk segmen bisnis mikro dengan melakukan analisa-analisa prospek bisnis, kebutuhan pembiayaan, dan keuangan serta menentukan jenis pembiayaan yang sesuai.
  • Mengelola sekurang-kurangnya 3 unit Financing Officer.

Kualifikasi khusus :
  • Berpengalaman sekurang-kurangnya 3 tahun sebagai analis pembiayaan perbankan atau lembaga keuangan mikro.
  • Berpengalaman memimpin tim sekurang-kurangnya 2 tahun.
  • Mampu mengaplikasikan MS Office, khususnya Word & Excel.

6. Unit Financing Officer (UFO)
  • Melakukan analisa pembiayaan untuk segmen bisnis mikro dan penilaian jaminan demi menjamin kualitas pembiayaan yang sehat dan menguntungkan.
  • Melakukan evaluasi dan analisa atas kualifikasi calon debitur.

Kualifikasi khusus :
  • Berpengalaman sekurang-kurangnya 1 tahun sebagai analis pembiayaan perbankan atau lembaga keuangan, lebih disukai dari perbankan mikro.
  • Mampu menggunakan aplikasi MS Office, khususnya Word & Excel.

7. Financing Administrasion Staff (FAS)
  • Melakukan administrasi pernbiayaan sesuai ketentuan termasuk melakukan pengawasan atas dokumen-dolthmen terkait.

kualifikasi khusus
  • Memiliki ketelitian tinggi dan senang bekerja detil.
  • Mampu menggunakan aplikasi MS Office, khususnya Word & Excel.

8. Sales Officer (SO)
  • Merealisasi rencana pembiayaan akun untuk memenuhi target pembiayaan yang sehat, berkualitas dan menguntungkan.
  • Melakukan evaluasi dan analisa terhadap calon debitur.

Kualifikasi khusus:
  • Berpengalaman sekurang-kurangnya 2 tahun dalam penjualan produk perbankan atau lembaga keuangan, lebih disukai dari perbankan mikro.

9. Relationship Officer ( RO )
  • Menyusun dan melaksanakan pembinaan akun pembiayaan sesuai prioritas untuk memenuhi portfolio pembiayaan yang dapat berkembang secara sehat dan menguntungkan.
  • Melaksanakan program-program pembinaan dan pelatihan komunitas terkait kepentingan pembiayaan akun.

Kualifikasi khusus
  • Memiliki pengalaman bekerja sekurang-kurangnya 1 tahun di bank atau lembaga keuangan.

10. Consumer Funding Officer (CFO)
  • Melakukan penghimpunan dana pihak ketiga dalam bentuk tabungan, deposito dan giro sesuai target yang ditetapkan.
  • Memelihara hubungan baik dengan nasabah.

Kualifikasi khusus
  • Berpengalaman sekurang-kurangnya 2 tahun menjual produk perbankan atau lembaga keuangan.
  • Berpenampilan menarik dan memiliki kemampuan berkomunikasi yang baik.

11. Consumer Sales Officer(CSO)
  • Melakukan penjualan produk pembiayaan dan memprosesnya untuk memenuhi portfolio pembiayaan yang sehat dan menguntungkan sesuai target yang ditetapkan.

Kualifikasi khusus:
  • Berpengalaman sekurang-kurangnya 1 tahun sebagai tenaga penjual dalam bidang kredit atau pembiayaan.
  • Berpenampilan menarik, komunikatif dan memiliki kemampuan analisa yang baik.

12. Penaksir Madya (PMa)
  • Melakukan penaksiran atau taksasi emas sesuai standar kualitas penaksiran atau taksasi. Menyelia dan melakukan verifikasi atas taksiran atau taksasi yang dilakukan Penaksir Muda.
  • Mengelola administrasi terkait proses penaksiran atau taksasi yang dilakukan

Kualifikasi khusus :
  • Berpengalaman sekurang-kurangnya 1 tahun dalam melakukan taksiran atau taksasi emas.
  • Memiliki referensi bekerja sebagai Penaksir Emas.
  • Pernah mengikuti pelatihan penaksiran atau taksasi emas.
  • Tidak buta warna.
  • Memiliki kemampuan analisa yang baik dan komunikatif.

13. Penaksir Muda (PMu)
  • Melakukan penaksiran atau taksasi emas sesuai standar kualitas penaksiran atau taksasj.
  • Mengelola administrasi terkait proses penaksiran atau taksasi yang dilakukan.

Kualifikasi khusus :
  • Pernah mengikuti pelatihan penaksiran atau taksasi emas.
  • Tidak buta warna
  • Memiliki kemampuan analisa yang baik dan komunikatif.

kualifikasi Umum :
  • Usia maksimal 25 tahun (posisi 13); maksimal 30 tahun (posisi 7, 8 dan 9); maksimal 35 tahun (posisi 2, 3, 5, 6, 10 dan 11); maksimal 37 tahun (posisi 1 dan 4)
  • Pendidikan minimal D3 semua jurusan (untuk posisi 8, 9, 12 dan 13), dan minimal S1 semua jurusan (untuk posisi 1,2,3,4,5,6,7,10, dan 11)

Kirimkan surat lamaran lengkap beserta CV paling lambat tanggal 10 Desember 2011, cantumkan kode posisi yang dilamar dan nama Kota pada sudut kanan atas amplop dan tujukan alamat sesuai wilayah yang Anda lamar.
Hanya kandidat yang memenuhi syarat yang akan diproses.

Wilayah Sumatera

  • Medan: Jl. S Parman No.250 E/8 Medan.
  • Palembang: Ruko Taman Mandiri Jl. Kapten Rivai No.1A dan 2A Palembang.

Wilayah Jabodetabek, Cilegon dan Jawa Barat (Bandung, Cirebon, Cianjur): Human Capital Group – PT Bank BRI Syariah, Menara Jamsostek, Lt 19 Jl. Gatot Subroto Kav.38 Jakarta Selatan.


Wilayah Jawa Tengah dan Yogyakarta: Jl.Pandanaran 127 Semarang.
Lainnya

  • Surabaya: Jl Raya Gubeng No.40 Surabaya
  • Malang: Jl. Kawi No.37 Kel Bareng.Kec Klojen Malang
  • Kediri: Jl.Pahlawan Kusumabangsa No.2 Desa Ngadirejo – Kediri
  • Mataram: Jl Pejanggih No.47E Mataram – Nusa Tenggara Barat
  • Makassar: Jl A. Pettarani No 70 – Makassar
  • Samarinda: Jl.Bhayangkara No. 33 Samarinda Kalimantan Timur
  • Pontianak: Jl.Gusti Sulung Lelangan. Komp Pontianak Mall, Blok C No.68 Pontianak Kalimantan Barat
  • Banjarmasin: Jl A. Yani KM 3 No.147 C Kel. Kebun Bunga Banjarmasin Timur-Banjarmasin Kalimantan Selatan
  • Balikpapan: Jl Jend Sudirman No.5 Balikpapan Kalimantan Timur.
Share:

0 comments:

Post a Comment

loading...

Berlangganan Loker Terbaru

Subscribe via Email for Free
Dapatkan Lowongan Kerja Terbaru langsung ke email anda!

Popular Posts

Recent Posts

Blog Archive

-->

Copyright © Informasi Lowongan Kerja di Aceh | Powered by Blogger

Design by ThemePacific | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com