Berbagi Informasi Lowongan Kerja di Aceh secara khusus dan informasi lowongan kerja lainnya di Indonesia secara umum

March 4, 2011

Pengumuman Tes Psikologi PT. Pupuk Iskandar Muda Tahun 2010

Diberitahukan kepada peserta Seleksi Calon Pekerja PT. Pupuk Iskandar Muda Tahun 2010, yang sebelumnya telah dinyatakan memenuhi persyaratan untuk mengikuti tahapan seleksi berikutnya, agar dapat memperhatikan beberapa hal sebagai berikut :

1. Tahapan seleksi berikutnya yang dimaksud dalam hal ini terdiri dari :

a. Tes Psikologi (Tulis)

b. Wawancara Psikologi

c. Wawancara Profesi

2. Pelaksanaan Tes Psikologi (Tulis) akan diselenggarakan pada hari Senin, 14 Maret 2011 bertempat di Kampus Politeknik Negeri Lhokseumawe, mulai pukul 09.00 s/d pukul 15.30 wib.

3. Saat mengikuti Tes Psikologi (Tulis), seluruh peserta diwajibkan membawa :

- Kartu Nomor Peserta & KTP yang masih berlaku.

- Papan Alas Menulis

- Pensil 2B, Penghapus Karet & Rautan serta Ballpoint Tinta Hitam

- Pasfoto Berwarna ukuran 3 x 4 cm, sebanyak 1 lembar (bukan hasil cetak/foto digital)

4. Seluruh peserta diminta untuk dapat hadir di lokasi paling lambat 30 (tigapuluh) menit sebelum pelaksanaan tes dimulai, untuk melakukan registrasi dan mendengarkan pengarahan-pengarahan lain dari panitia/tim seleksi.

5. Peserta yang hadir pada saat ujian/tes telah dimulai, tidak diperbolehkan masuk ke ruangan/mengikuti tes.

6. Sebelum hadir ke lokasi tes, seluruh peserta dihimbau untuk makan pagi/sarapan secukupnya, agar dapat menjaga kondisi fisik/stamina yang prima pada saat mengikuti rangkaian psikotes yang membutuhkan energi serta memakan waktu yang cukup lama.

7. Panitia menyediakan snack dan makan siang pada saat/waktu jeda yang telah ditentukan. Dengan alasan apapun, peserta tidak dibenarkan meninggalkan ruangan/lokasi ujian selama pelaksanaan tes berlangsung, kecuali atas seizin panitia/tim seleksi.

8. Pelaksanaan Wawancara Psikologi dan Wawancara Profesi, akan dilaksanakan dari tanggal 15 – 18 Maret 2011, bertempat di Gedung Diklat PT. PIM, Krueng Geukuh – Aceh Utara.

9. Peserta diminta untuk melihat daftar pembagian jadwal/waktu dan ruang wawancara bagi masing-masing peserta bersangkutan, yang akan diumumkan kemudian di WEB ini. Peserta diminta agar senantiasa terus mengakses WEB ini.

10. Pada saat hadir untuk mengikuti Wawancara, setiap peserta WAJIB membawa dan dapat menunjukkan kepada panitia/tim seleksi, dokumen (Asli) berupa : IJAZAH dan TRANSKRIP NILAI pendidikan terakhir sesuai yang digunakan saat mengirimkan berkas lamaran untuk mengikuti seleksi ini (tidak diperbolehkan Ijazah/Transkrip Nilai yang masih bersifat sementara).

11. Seluruh peserta diwajibkan hadir sesuai jadwal yang telah ditentukan (tidak dibenarkan terlambat dengan alasan/sebab apapun).

12. Bagi peserta yang tidak memenuhi ketentuan-ketentuan di atas dan/atau tidak mematuhi aturan-aturan lainnya dalam pelaksanaan seleksi ini, secara sadar telah mengerti serta dapat menerima bahwa dengan sendirinya peserta yang bersangkutan dinyatakan GUGUR dari rangkaian pelaksanaan seleksi ini.

13. Demikian pemberitahuan ini disampaikan untuk dapat dimaklumi.
Share:

0 comments:

Post a Comment

loading...

Berlangganan Loker Terbaru

Subscribe via Email for Free
Dapatkan Lowongan Kerja Terbaru langsung ke email anda!

Popular Posts

Recent Posts

Blog Archive

-->

Copyright © Informasi Lowongan Kerja di Aceh | Powered by Blogger

Design by ThemePacific | Blogger Theme by NewBloggerThemes.com