PERMINTAAN SURAT MINAT
Konsultan Individu
Farmer Empowerment Through Agricultural
Technology and Information
(FEATI)
Konsultan Individu
Farmer Empowerment Through Agricultural
Technology and Information
(FEATI)
Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pertanian telah menerima pinjaman dan kredit dari International Bank for Reconstruction and Development (IBRD) Nomor Pinjaman: Ln.7427-IND dan International Development Association (IDA) No .Cr.4260-IND, dan bermaksud untuk menggunakan sebagian dari dana ini untuk pembayaran kontrak individual sebagai berikut:
Management Specialist (1 orang)
No. Referensi : FEATI/IC-25/10000/12
Tugas:
(1) Mengintegrasikan system Monev dalam struktur manajemen proyek serta menyediakan informasi yang dibutuhkan untuk memandu manajemen proyek dan pelaksanaannya,
(2) Mendukung organisasi dan implementasi tugas Central Project Management Unit (CPMU),
(3) Mengidentifikasi masalah dan kelemahan pada pelaksanaan manajemen proyek di setiap tingkatan manajemen (pusat/daerah) dan menyiapkan rekomendasi untuk CPMU, Sub CPMU, PPIU dan DPIU, dalam menyelesaikan permasalahan tersebut,
Kualifikasi :
(1) Lulusan Perguruan Tinggi dalam bidang pertanian atau disiplin yang terkait,
(2) Berpengalaman minimal 10 tahun dalam manajemen proyek (perencanaan, M&E, dll) dari organisasi donor seperti Bank Dunia atau donor Internasional lainnya,
(3) Memiliki pengalaman minimal 3 tahun dalam proyak pemberdayaan dan pengembangan masyarakat yang didanai oleh Bank Dunia atau donor internasional lainnya,
(4) Berpengalaman minimal 5 tahun sebagai konsultan atau team leader dari proyek pertanian dan atau pengembangan perdesaan,
(5) Memiliki kepemimpinan yang excellent, kemampuan berkomunikasi dalam bahasa inggris dan mampu bekerja dalam tim,
(6) mampu mengembangkan dan menyusun laporan proyek.
Pelamar dapat menyampaikan Surat Minat dengan melampirkan Curriculum Vitae dilengkapi dengan uraian tugas yang detail dalam setiap pengalamannya , ke alamat dibawah ini selambat-lambatnya tanggal 30 Maret 2012.
Kelompok Kerja Unit Layanan Pengadaan
Badan Penyuluhan dan Pengembangan SDM Pertanian
e-mail: feati_jkt@yahoo.co.id, atau suryo.feati@yahoo.co.id
Kantor Pusat Kementerian Pertanian, Gedung D Lantai VII, Ruang 5725
Jalan Harsono R.M. Nomor 3, Ragunan, Jakarta Selatan
0 comments:
Post a Comment